Peduli Sesama, Satlantas Polres Sumbawa Bagi Paket Sembako Dengan Penyandang Disabilitas

    Peduli Sesama, Satlantas Polres Sumbawa Bagi Paket Sembako Dengan Penyandang Disabilitas

    Sumbawa NTB - sebagai wujud kepedulian di momen HUT Polantas Bhayangkara ke-66 tahun 2021, Satlantas Polres Sumbawa berbagi kebahagiaan dengan Kaum Difabel atau Penyandang Disabilitas dengan menyalurkan bantuan paket sembako, rabu (22/9/2021) bertempat di Sekretariat Disabilitas Wilayah Serbu Sumbawa.

    kegiatan bakti sosial itu, dipimpin KA Sub Satgas Dikmas, Aiptu Usmanto S.AP didampingi Bripka Miczen Bayu dan Bripka Eva Sagala serta personil Satlantas polres Sumbawa membagikan paket sembako kepada Kaum Difabel (Penyandang Disabilitas) dalam rangka HUT Polantas Bhayangkara ke-66.

    secara terpisah, Kasat Lantas Polres Sumbawa, Iptu Samsul Hilal, SH yang dikonfirmasi di Mapolres Sumbawa mengatakan, bakti sosial pembagian paket sembako tersebut merupakan wujud kepedulian Satlantas polres Sumbawa kepada penyandang disabilitas dalam momen HUT 

    ke-66 Polantas Bhayangkara.

    "semoga dengan bantuan paket sembako ini dapat sedikit meringankan beban kaum difabel di masa pandemi", ungkap Iptu Samsul.

    pihaknya selalu berpesan sekaligus menghimbau kaum difabel agar tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan dan menyarankan untuk mengikuti vaksinasi.

    "jangan takut divaksin, agar tubuh kebal terhadap serangan virus, vaksin ini aman dan halal", tutup Kasat Lantas.(Adbravo)

    Sumbawa
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Sat Polairud Polres Sumbawa Patroli Rutin...

    Artikel Berikutnya

    Akibat Tidak Bisa Berenang Salah Seorang...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Panglima TNI Sambut Kedatangan Presiden RI Setelah Kunjungan Kerja di Mesir dan Ikuti Rapat Terbatas Dengan Presiden
    Polri Lakukan Pelatihan Gabungan Ambulans Udara, Tingkatkan Pelayanan Darurat Saat Nataru
    Panglima TNI Terima Audiensi Siswa-Siswi SMA Taruna Nusantara
    Lanud Sultan Hasanuddin Gerak Cepat Bantu Korban Banjir di Maros
    Polda Jatim Lakukan Pengecekan Senpi dan Amunisi Anggota

    Ikuti Kami