Polisi Bubarkan Judi Sabung Ayam Di Sumbawa, Pelaku Kabur Kocar Kacir

    Polisi Bubarkan Judi Sabung Ayam Di Sumbawa, Pelaku Kabur Kocar Kacir

    Sumbawa NTB - Kepolisian Resor Sumbawa melalui Personel Unit Patroli Samapta melakukan penggerebekan dilokasi perjudian sabung ayam yang berlokasi di Lingkungan PPN Bukit Permai Kecamatan Seketeng , Kamis (16/09/21) pukul 14.00 wita.

    Kasat Samapta Iptu Mulyadi Sh., saat dikonfirmasi melalui Kasi Humas Polres Sumbawa Akp Sumardi S.Sos menyampaikan penggerebekan tersebut didasari atas laporan masyarakat setempat yang resah dengan aktivitas sabung ayam yang kerap di laksanakan di lokasi tersebut.

    "Penggerebekan dilakukan setelah warga sekitar merasa resah dengan aktivitas judi yang dilakukan, terlebih menimbulkan kerumunan warga" ucap Kasi Humas.

    Ketika petugas tiba di lokasi, para penjudi dan penonton seketika lati kocar kacir berlari ketakutan meninggalkan arena judi sabung ayam tersebut.

    lebih lanjut, bahwa beberapa waktu lalu Unit Patroli Samapta juga sudah pernah membubarkan kegiatan judi sabung ayam di lokasi yang sama, namun para pelaku tak jera dan terus menggelar kegiatan judi sabung ayam.

    Dari hasil penggerebekan tersebut petugas dilapangan berhasil mengamankan 1 ekor ayam dan kemudian membongkar 1 set gelanggang judi sabung ayam dan selanjutnya di bawa untuk diamnkan di Mapolres Sumbawa.

    Tambah Kasi Humas, pihaknya mengimbau kepada masyarakat apa bila mengetahui perjudian dalam bentuk apapun agar jangan takut untuk melapor ke pihak kepolisian.

    “Kami berpesan kepada masyarakat jangan takut melapor bila ada perjudian dalam bentuk apapun, mari bersama-sama berantas tindak kriminal”ungkap  Kasi Humas.(Adbravo)

    Sumbawa
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Kapolsek Alas Beri Kultum Di Kegiatan Imtaq...

    Artikel Berikutnya

    Ratusan Siswa SMKN 1 Plampang Divaksin Dosis...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Sudah Saatnya Pemerintah Membangun Koperasi Indonesia Inc., Sebuah Solusi untuk Kesejahteraan Bangsa
    Panglima TNI Sambut Kedatangan Presiden RI Setelah Kunjungan Kerja di Mesir dan Ikuti Rapat Terbatas Dengan Presiden
    Polri Lakukan Pelatihan Gabungan Ambulans Udara, Tingkatkan Pelayanan Darurat Saat Nataru
    Panglima TNI Terima Audiensi Siswa-Siswi SMA Taruna Nusantara
    Lanud Sultan Hasanuddin Gerak Cepat Bantu Korban Banjir di Maros

    Ikuti Kami